SERIKATNEWS.COM – Viral di media sosial pendukung Anies-Muhaimin Iskandar berarak-arakan di tengah jalan sembari mengucapkan pesan-pesan menohok yang ditujukan kepada pengusaha tembakau Bawang Mas Group, H. Khairul Umam atau H. Her asal Kabupaten Pamekasan, Madura.
Dalam video itu tampak pendukung Anies-Muhaimin sedang berjalan ikut menyambut dan terlibat langsung dalam kampanye akbar.
“Utarakan kepada H. Her ini bukan bayaran. Siapa yang mau bayar kalau banyak begini,” ucapnya dengan lantang.
Mereka menegaskan suara AMIN di pemilihan tanggal 14 Februari mendatang jangan dicuri. “Jangan sampai ada suara AMIN dicuri,” katanya.
Mafhum diketahui, Chief Executive Officer (CEO) PT Bawang Mas Grup, H. Khairul Umam atau yang dikenal H. Her menyatakan mendukung pasangan Prabowo–Gibran pada Pilpres 2024.
Diketahui, pasangan calon nomor urut 01 Anies-Muhaimin Iskandar bertandang ke Kota Gerbang Salam Pamekasan usai melaksanakan kampanye di kota Gedung Graha Adi Poday Bumi Sumekar Sumenep.
Di Kota Gerbang Salam, pasangan AMIN mengunjungi beberapa lokasi di antaranya kunjungan ke LPI Al-Hamidi Banyuanyar. Setelahnya, berkampanye di Lapangan Garuda, Desa Palengaan Laok, Palengaan Pamekasan.
Jurnalis Serikat News Sumenep, Jawa Timur
Menyukai ini:
Suka Memuat...