Lifestyle
Pelajaran Hidup Drama China Go Ahead

SERIKATNEWS.COM – Drama China yang berjudul Go Ahead merupakan drama bergenre keluarga, romansa, dan komedi. Tayangnya pada Agustus 2020.
Drama tersebut dibintangi oleh Tang Songyun sebagai Li Jian Jian, Song Wei Long sebagai Ling Xiao, dan Steven Zhang sebagai He Ziqiu. Drama yang terdiri dari 46 episode ini bercerita tentang 3 orang anak yang tumbuh bersama sejak kecil tanpa adanya ikatan darah.
Sebagaimana yang ditulis oleh Tirto, selain menyajikan kehangatan hubungan antara orang tua dan anak, permasalahan yang disuguhkan dalam drama ini mampu membuka mata para audien. Bahwasanya, tidak semua keluraga adalah tempat pulang yang nyaman.
Di dalam sinopsisnya juga tertulis bahwa materi bukanlah segalanya. Namun, hubungan yang terbangun dengan kasih sayang tidak akan pernah bisa ditukar dengan uang sebanyak apa pun.
Dikutip dari akun wetvindonesia, berikut beberapa pelajaran hidup yang bisa dipetik dari drama Go Ahead:
1. Kita tidak bisa memilih dilahirkan di keluarga mana, tapi kita bisa menciptakan keluarga yang kita mau.
2. Terkadang ada orang lain yang lebih peduli kepada kita, dibanding keluarga kita sendiri.
3. Kasih sayang dan ketulusan dapat menghangatkan hati yang dingin.
4. Kita menuai semua hal yang kita tabur.
5. Hindari berprasagka buruk pada orang lain.
Untuk lebih jelasnya, Anda bisa menyaksikan episode selengkapnya di WeTV. (Septia Annur Rizkia)

-
News7 hari ago
Revitalisasi Pabrik Gula Harus dengan Pemutakhiran Teknologi
-
News7 hari ago
PLN Menerjunkan 6.170 Personil untuk Pemulihan Kelistrikan dan Keselamatan Warga
-
Politik6 hari ago
Buku Data Desa Presisi Beri Inspirasi Data Desa ke Depan
-
Lifestyle4 hari ago
Lagu Tanpa Batas Waktu Pengiring Sinetron Ikatan Cinta, Digemari Banyak Orang