SERIKATNEWS.COM – Karang Taruna Kabupaten Sampang memperingati bulan bhakti karang taruna yang ke-61. Sekaligus memberikan penghargaan juara lomba dan penghargaan kepada sejumlah camat, kepala desa sekabupaten Sampang yang berperan aktif terhadap karang taruna di wilayahnya.
Salah satu kepala desa yang berperan aktif dan peduli terhadap karang taruna desa adalah Kepala Desa Torjunan, Hadi Pranoto. Penghargaan tersebut diberikan di Pendapa Tronojoyo Kabupaten Sampang, Senin 27 September 2021.
Ketua Umum Karang Taruna Kabupaten Sampang Moh. Jakfar S.Pd mengapresiasi pemerintah desa, kecamatan, dan kabupaten karena sudah peduli dan mendukung semua kegiatan yang dilakukan karang taruna.
Pihaknya juga menyampaikan bahwa Katar pada prinsipnya merupakan organisasi sosial. Sehingga memiliki beberapa fungsi, di antaranya sebagai administrator, fasilitator, dan informator.
Fungsi informator diharapkan para pengurus karang taruna membantu menginformasikan apa pun yang menjadi kegiatan pemerintah desa maupun kabupaten kepada masyarakat.
“Karang taruna akan terus berkomitmen konsisten berkarya untuk bangsa sesuai dengan tema pada HUT yang ke-61, sehingga sinergitas pemerintah setempat sangat diperlukan,” ucapnya.
Untuk diketahui, turut hadir dalam kesempatan tersebut di antaranya Bupati Sampang H. Slamet Junaidi, Wakil Bupati Sampang H. Abdullah Hidayat, Kapolres Sampang AKBP Abdul Hafidz, S.I.K, Dandim 0828/Sampang Letkol Arm Mulya Yaser Kalsum dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah.
Wartawan Serikat News di wilayah Sampang, Madura
Menyukai ini:
Suka Memuat...