SERIKATNEWS.COM – Masjid Istiqlal tiadakan buka dan sahur bersama serta itikaf selama Ramadhan 1442 Hijriah. Pengelola Masjid Istiqlal menjadikan pandemi Covid-19 pertimbangan utamanya.
“Istiqlal tentunya tidak menyelenggarakan buka puasa bersama. Sahur juga tidak,” kata Kabid Pendidikan Dan Pelatihan Masjid Istiqlal, Faried F. Saenong dalam dialog dari Graha BNPB, Jakarta, Senin, 12 April 2021.
Faried juga menjelaskan bahwa ibadah yang dilaksanakan di bulan Ramadhan seperti biasanya juga ditiadakan. “Itikaf juga tidak. Jadi itikaf yang menginap atau bermalam di masjid itu tidak kita laksanakan tahun ini, karena masih pandemi tentunya,” ujarnya.
Tetapi, Masjid Istiqlal dibuka untuk ibadah salat tarawih. Namun, dengan pembatasan-pembatasa.
“Di Istiqlal untuk istilah kami kita ahlan wa sahlan, selamat datang buat masyarakat yang ingin melakukan ibadah salat lima waktu di masjid Istiqlal. Cuman dengan pembatasan- pembatasan tertentu,” katanya.
Untuk kapasitas di Istiqlal hanya menerima 30 persen. Meskipun pemerintah membolehkan 50 persen.
Faried menjelaskan Masjid Istiqlal setiap harinya hanya akan menampung 2.300 jamaah saja. Tidak seperti biasanya, yaitu 250 ribu jamaah datang ke Istiqlal.
“Untuk Ramadhan kali ini, karena pandemi kita hanya mengambil atau mentok dulu jumlah 2.300 orang itu perhari. Hanya di lantai utama, kita nggak pakai lantai-lantai lainnya,” katanya. (Octri Amelia Suryani)
Menyukai ini:
Suka Memuat...