SERIKATNEWS.COM – Caffe Latte, salah satu jenis kopi yang populer di banyak kalangan, muda hingga tua. Bagi yang sering mengunjungi kedai kopi atau coffee shop, minuman ini dapat menjadi rekomendasi bagi pecinta kopi untuk mencicipi racikan kopi baru. Begitu pun bagi yang tidak suka kopi karena pahit, caffe latte dapat menjadi pilihan karena rasanya lebih milky.
Dilansir Nescafe.com, Rabu (04/01/2023), istilah caffe latte berasal dari bahasa Italia, caffe berarti kopi dan latte berarti susu. Jenis kopi ini, konon sudah ada sejak abad 17 di Italia, bermula karena turis Amerika kurang suka pahitnya kopi.
Dalam artikel Idntimes.com, disebutkan caffe latte pertama kali dicetuskan oleh Lino Meiorin pada tahun 1950-an. Meiorin merupakan pemilik kafe. Pada saat itu, banyak pengunjungnya yang meminta tambahan susu untuk kopinya.
Hal menarik lainnya pada saat awal-awal caffe latte dibuat, penyajiannya bukan menggunakan cangkir, melainkan gelas bir. Juga, mulanya minuman ini dinikmati saat pagi, berbeda dengan sekarang yang kebanyakan menikmatinya ketika sore tiba.
Seiring perjalanan waktu, caffe latte bukan hanya sekadar kopi susu, melainkan menjadi media seniman melukis di atas minuman. Pada tahun 1980-an, David Schomer, seorang asal Amerika yang pertama kali berinovasi membuat latte art. Disusul dalam waktu yang sama, Luigi Lupi, seorang Italia juga menggambarkan seni tersebut.
Latte art merupakan perpaduan antara seni dan sains. Pasalnya, untuk menggambar di atas kopi diperlukan campuran susu yang dipanaskan sesuai proporsi dan beberapa alat.
Alat yang dibutuhkan yaitu steamer atau frother. Susu yang dipanaskan dengan alat tersebut akan mengalami perubahan kandungan dan tingkat kecairan. Lemak yang terkandung dalam susu akan mengurai dan memecah gula. Hal itu menjadikan rasa susu lebih manis dan membentuk microfoam.
Microfoam tersebut kemudian dituang dan dibentuk sedemikian rupa di atas kopi. Untuk membuat lukisan microfoam, ada satu alat yang sangat penting, yaitu milk jug (kuas untuk latte art). Alat ini dapat dengan mudah ditemukan di online shop.
Kontributor Serikat News Daerah Istimewa Yogyakarta
Menyukai ini:
Suka Memuat...