SUMENEP – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Sumenep sukses menyelenggarakan Musyawarah Kabupaten (Muskab) Ke-II Pada Senin (20/1/2025). Bertempat di Kantor SMSI Kabupaten Sumenep.
Dalam kegiatan yang diikuti hampir seluruh pimpinan perusahaan pers yang tergabung di SMSI Kabupaten Sumenep tersebut, pengurus menyampaikan laporan pertanggungjawaban kegiatan selama periodesasi 2022-2024. Kemudian dilanjutkan pemilihan nahkoda baru untuk periodesasi 2025–2028.
Kendati demikian, dalam prosesi pemilihan nahkoda baru yang dipimpin oleh Steering Committee (SC), Helman, terdapat tiga calon yang diusung, yaitu Helman, Wahyudi, dan Ida Okvinita.
Dari ketiganya, Wahyudi mampu mengungguli perolehan suara terbanyak, melampaui dua calon lainnya. Dengan demikian, diputuskan bahwa Wahyudi kembali menahkodai SMSI Kabupaten Sumenep periode 2025-2028.
Dalam sambutannya, Pengurus SMSI Provinsi Jawa Timur, Bang Sokib menyampaikan terima kasih kepada semua pengurus dan anggota SMSI Sumenep yang telah mengabdi dan membesarkan organisasi SMSI di Kota Keris.
“Saya ucapkan terima kasih kepada semua pengurus dan anggota SMSI Sumenep, terutama mas Wahyudi yang telah berjuang membesarkan nama SMSI di Kabupaten Sumenep,” katanya saat memberikan sambutan secara Zoom Meeting.
“Semoga dengan SMSI di Kabupaten Sumenep, perusahaan pers yang tergabung tambah maju dan berkembang seiring perkembangan teknologi informasi yang pesat,” harap pemilik media Petisi.co itu.
Ketua SMSI Sumenep, Wahyudi juga menyampaikan terima kasih kepada kepada semua pengurus dan anggota SMSI Sumenep yang telah memberikan kepercayaan memimpin organisasi para pengusaha media selama periode 2022-2025.
“Terima kasih semuanya yang selama ini memberikan kepercayaan memimpin organisasi ini. Kami juga sampaikan terima kasih kepada SMSI Jatim yang selama ini telah membimbing kami,” ujarnya.
Jurnalis Serikat News Sumenep, Jawa Timur
Menyukai ini:
Suka Memuat...