JAKARTA – Susu sapi mengandung banyak nutrisi yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Susu sapi dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian sekaligus memberikan banyak manfaat bagi kesehatan.
Di dalam segelas (250 ml) susu sapi, terkandung sekitar 100 kalori dan beberapa nutrisi meliputi 8,2 gram protein, 12,2 gram karbohidrat, dan 2,4 gram lemak. Selanjutnya, 300 miligram kalsium, 230 miligram fosfor, 365 miligram kalium, 12 mikrogram folat, dan 43 mg kolin.
Manfaat susu sapi untuk kesehatan tidak perlu ditanyakan lagi karena kandungan nutrisinya yang melimpah. Dikutip dari laman pafikepulauanmentawaikab.org, berikut ini berbagai manfaat susu sapi:
1. Mendukung tumbuh kembang anak
Dengan kandungan protein dan lemaknya yang tinggi, susu sapi bisa menjadi salah satu minuman sehat untuk membantu tumbuh kembang anak. Dengan memastikan kecukupan protein anak, tumbuh kembang anak dapat berjalan dengan optimal. Selain itu, susu sapi juga penting untuk menambah berat dan tinggi badan anak serta mencegah stunting.
2. Menjaga kesehatan dan kekuatan tulang
Karena tinggi protein, susu sapi bermanfaat dalam memelihara tulang agar tetap kuat dan sehat. Manfaat susu sapi dalam menjaga kesehatan tulang ini tidak hanya berasal dari protein, tetapi juga berkat kalsium, fosfor, dan kalium di dalam susu sapi. Ketiga mineral tersebut berperan penting dalam menjaga kepadatan tulang agar tidak mudah patah.
3. Mengontrol berat badan
Susu sapi dengan kandungan protein yang tinggi juga dapat mengontrol berat badan. Sebab, nutrisi tersebut dapat memberikan efek kenyang lebih lama sehingga keinginan untuk makan banyak pun berkurang.
4. Memperkuat sistem kekebalan tubuh
Susu sapi dengan kandungan protein dan vitamin D berperan penting dalam memperkuat sistem kekebalan tubuh. Kedua nutrisi ini dapat membuat sistem imunitas tubuh menjadi lebih kuat. Dengan begitu, tubuh lebih mampu melawan berbagai jenis kuman penyebab infeksi.
5. Menjaga kesehatan kulit
Manfaat susup sapi juga dapat menjaga kesehatan kulit. Kandungan protein, mineral, serta lemak sehat yang terkandung di dalam susu sapi berperan penting dalam menjaga skin barrier kulit tetap kuat serta memperbaiki jaringan kulit yang rusak.
6. Menambah massa otot
Manfaat selanjutnya dari susu sapi adalah menambah massa otot yang diperoleh dari kandungan protein di dalamnya. Di dalam tubuh, protein akan diolah menjadi asam amino yang akan digunakan untuk membentuk jaringan tubuh, termasuk jaringan otot.
7. Menjaga kesehatan jantung
Konsumsi susu sapi bisa menjadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan jantung. Kandungan kalium dalam susu sapi dapat menurunkan tekanan darah tinggi dan menjaganya tetap normal. Dengan begitu, faktor risiko terkena penyakit jantung bisa berkurang.
Susu sapi merupakan sumber nutrisi yang kaya dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Dengan kandungan protein, lemak, karbohidrat, kalsium, fosfor, kalium, vitamin D, serta nutrisi lainnya, susu sapi mampu memenuhi kebutuhan gizi harian sekaligus memberikan berbagai manfaat kesehatan.
Manfaat utama susu sapi meliputi mendukung tumbuh kembang anak, menjaga kesehatan tulang, mengontrol berat badan, memperkuat sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan kulit, menambah massa otot, dan mendukung kesehatan jantung. Kandungan nutrisi seperti protein, kalsium, fosfor, dan kalium memainkan peran penting dalam mendukung fungsi tubuh, mulai dari pertumbuhan, kekuatan tulang, hingga pencegahan penyakit. (*)
SerikatNews.com adalah media kritis anak bangsa. Menyajikan informasi secara akurat. Serta setia menjadi platform ruang bertukar gagasan faktual.
Menyukai ini:
Suka Memuat...